Bagi Anda para pemula di bidang kayu yang ingin mengecat lantai kayu di rumah sendiri, ada beberapa hal yang harus dipertimbangkan. Salah satunya adalah menentukan politur tahan panas dan hujan berkualitas yang mampu memberikan perlindungan tahunan.
Tidak hanya itu saja, Anda juga harus memastikan bahwa politur menjanjikan dalam hal penampilannya. Apakah dapat meningkatkan penampilan kayu atau tidak jadi hal utama yang wajib diperhatikan.
Ada banyak merk politur, namun Anda bisa memilihnya dengan memperhatikan hal-hal ini.
6 Hal Penting dalam Memilih Merk Politur Tahan Panas dan Hujan
Beberapa jenis bahan finishing kerap ditawarkan untuk bisa memberikan lapisan pelindung pada kayu yaitu polyurethane dan politur. Keduanya menawarkan level ketahanan dan tampilan yang berbeda meskipun hasilnya sama-sama transparan.
Khusus Anda yang memilih politur, maka keenam hal ini perlu diperhatikan saat memilih merk paling berkualitas.
1. Ketahanan dalam Melindungi Kayu
Seperti yang sudah dijelaskan, hal utama yang diperhatikan adalah soal ketahanan dari politur tersebut. Apakah politur tahan panas dan hujan serta pergantian cuaca. Apalagi jika Anda menerapkannya pada lantai teras, balkon sampai dengan area yang kerap terpapar matahari.
Anda bisa mempertimbangkannya dari berapa lama ingin memiliki warna atau tampilan lantai yang sama sebelum recoating. Semakin lama, misalnya lima tahun sekali melakukan recoating maka perhatikan berapa lama produk bisa bertahan.
Setiap kemasan produk politur selalu disertai dengan informasi berapa lama ketahanan dari produk bisa bekerja. Berdasarkan informasi tersebut Anda bisa memilih merknya.
2. Kandungan Toxic di Dalamnya
Semua jenis bahan finishing termasuk politur memiliki kandungan toxic yang cukup berbahaya bagi kesehatan manusia jika jumlahnya melebihi ambang batas. Anda harus memperhatikan ketika hendak menggunakannya pada lantai di kamar anak.
Jika politur tersebut menimbulkan aroma keras yang berbahaya, maka Anda harus memastikan mengecat dalam kondisi ruangan berventilasi baik. Jika Anda tidak ingin bermasalah dengan kandungan toxic ini maka menggunakan politur berpelarut air bisa jadi jalan keluarnya.
Politur jenis ini jauh lebih aman karena tidak mudah terbakar mengingat bahan pelarutnya adalah air. Selain itu politur juga tidak mengeluarkan aroma keras, menyengat yang mengganggu.
3. Warna dan Tampilan yang Dihasilkan
Apakah Anda lebih suka menggunakan warna kayu asli pada lantai? Atau Anda lebih suka menggunakan warna yang lebih tajam? Hal ini akan menentukan jenis politur apa yang sebaiknya digunakan. Beberapa jenis politur telah memiliki kandungan pewarna atau stain namun ada juga yang transparan.
Selain itu ada juga politur yang memberikan tampilan mengkilap namun ada juga menghasilkan kesan matte. Anda bisa menentukannya sesuai dengan selera. Jika kayu yang digunakan sudah memiliki warna apik, maka tidak ada salahnya hanya menggunakan sanding sealer dan politur saja.
4. Bagaimana Cara Aplikasinya
Bagi Anda yang saat ini masih tergolong pemula akan lebih baik untuk menggunakan politur water based. Pasalnya lebih mudah diaplikasikan dan dibersihkan jika mengenai area seperti dinding atau pintu. Anda bisa mendapat pekerjaan yang jauh lebih rapi dan mudah.
Cek bagaimana cara aplikasinya dan sesuaikan dengan jenis alat apa yang bisa Anda gunakan. Mengapa cara aplikasi ini penting diperhatikan, karena akan menentukan hasil. Apakah lantai mendapatkan permukaan yang halus, warna rata dan juga tahan lama tergantung dengan aplikasinya.
5. Lama Pengeringan Politur
Selanjutnya adalah waktu pengeringan dari politur. Waktu ini akan mempengaruhi lama tidaknya finishing. Jika Anda akan menempati rumah baru, mungkin saja akan tertunda jika politur yang digunakan perlu waktu lama untuk mengering.
Biasanya waktu pengeringan dipengaruhi oleh apakah cat cepat kering dan harus dijemur di bawah sinar matahari atau tidak. Anda yang terburu-buru untuk menggunakan ruangan harus memilih cat yang cepat kering seperti politur water based.
6. Harga Produk yang Mempengaruhi Biaya Finishing
Soal harga produk harus disesuaikan terlebih dahulu dengan berapa jumlah biaya finishing yang Anda miliki. Anda bisa menanyakan kepada diri sendiri, apakah bersedia untuk mengeluarkan uang lebih demi menghasilkan hasil yang lebih berkualitas atau tidak.
Anda yang siap dengan kualitas terbaik tentu harus mau mengeluarkan uang lebih. Contohnya dengan politur water based, aplikasi jadi lebih cepat dengan hasil yang sempurna. Meskipun Anda adalah pemula maka tidak akan sulit mendapat hasil terbaik.
Rekomendasi Politur Tahan Panas dan Hujan dari Biovarnish
Panas, hujan, perubahan cuaca merupakan tantangan yang harus dihadapi lantai kayu. Tanpa perlindungan yang tepat Anda akan kesulitan untuk mendapatkan tampilan yang terbaik. Oleh karena itulah direkomendasikan produk Biovarnish Clear Coat sebagai politur water based yang berkualitas.
Mengapa berkualitas, karena berbagai kelebihan yang ditawarkan. Tidak hanya bekerja sebagai pernis biasa, kemampuannya bagus untuk furnitur luar ruangan termasuk lantai kayu eksterior. Berikut ini apa kelebihan yang ditawarkan Biovarnish Clear Coat.
1. Non Toxic dan Sangat Rendah Kandungan Voc
Hal pertama yang tidak perlu diragukan lagi adalah tidak ada kandungan toxic yang membahayakan di dalamnya. Selain itu soal kandungan volatile organic compound (voc) seperti timbal dan lainnya sudah diatur supaya sangat rendah.
Tidak heran jika Biovarnish Clear Coat tidak akan mengeluarkan aroma menyengat selama proses aplikasi hingga pengeringan dan penggunaan furnitur atau lantai. Jadi Anda dan keluarga yang menggunakan ruangan bisa merasa lebih aman.
2. Memberikan Hasil Transparan yang Maksimal
Biovarnish Clear Coat juga memberikan tampilan transparan jauh lebih maksimal jika dibandingkan dengan politur lainnya. Hal ini juga berkat komposisi bahan kimia dan jenis pelarut yang digunakan adalah air. Anda akan memiliki lantai kayu dengan tampilan warna dan juga serat sempurna.
Tidak masalah jika Anda ingin mengaplikasikannya langsung di atas sanding sealer, wood stain atau pewarna berpelarut air lainnya. Serat kayu dan warna yang ingin ditonjolkan akan terlihat. Bahkan Anda bisa memilih tampilan gloss atau matte.
3. Lapisan Coating yang Cepat Kering
Jika politur biasa membutuhkan waktu 48 jam untuk kering, Biovarnish Clear Coat bisa lebih cepat yaitu 24 jam saja. Usai Anda mengaplikasikan lapisan terakhir maka coating akan mengering selama semalaman dan siap digunakan keesokan harinya.
Anda akan memperoleh tampilan coating yang sudah mengering sempurna. Jadi Anda tidak perlu menunda lagi kepindahan atau waktu menggunakan ruang tersebut.
4. Menciptakan Daya Rekat yang Kuat
Terakhir adalah daya rekat yang sangat kuat membantu perlindungan lantai kayu jauh lebih tahan lama. Anda sudah pasti tidak harus melakukan recoating setiap tahun, cukup lima tahun sekali saja.
Waktu yang cukup untuk merencanakan dekorasi ruangan ketika sudah mulai bosan. Lantai pun bisa langsung diganti warna cat atau menambahkan lapisan politur agar tampak seperti baru.
Biovarnish Clear Coat sebagai politur tahan panas dan hujan akan memberikan perlindungan dan tampilan sempurna pada lantai kayu di rumah Anda. Bisa digunakan pada jenis kayu apa saja serta diaplikasikan oleh pemula.
Jangan lewatkan produk terbaik Biovarnish Clear Coat. Anda bisa segera membelinya dengan menghubungi nomor yang tersedia pada website ini.
Rekomendasi Untuk Anda
- Merek Cat Kayu untuk Jendela Agar Lebih Siap Hadapi Musim Hujan
- Merek Dempul Kayu yang Bagus untuk Kayu Merbau
- Yuk Kepo Teknologi Terbaru dari Cat Kayu Tahan Air dan Panas
- Merek Cat untuk Tongkat Pramuka dengan Perlindungan Tahan Lama
- 9 Merek Cat Plitur dan Duco Kayu Terbaik di Indonesia
- Rekomendasi Merek Plitur Kayu Terbaik Tahun 2021 yang Harus Anda Ketahui
Pilihan Menarik Lainnya
- Memilih Jenis Pori Lantai Kayu Terbaik untuk Permudah Pengecatan
- Beragam Cara Membersihkan Lantai Kayu Solid supaya Tahan Lama
- Menambah Tampilan Natural pada Hunian Rumah dengan Lantai Bambu
- Bagaimana Cara Mengecat Lantai Kayu dengan Mudah? Ikuti 7 Langkahnya
- Ingin Lantai Kayu Mengkilap Tahan Lama? Ini Tips Perawatannya
- Memilih dan Mengecat Lantai Kayu sangat Mudah dengan Cara Ini
- 3 Alasan Penting Mengecat Lantai Kayu Serta Tips Merawatnya
- Finishing Lantai Kayu Merbau untuk Hasil Kuat dan Tahan Lama
- Persiapan Cara Mengecat Ulang Lantai Kayu yang Benar untuk Hasil Halus
- Tampilan Permukaan Terbaik yang Harus Diciptakan pada Lantai Kayu
- Panduan Lengkap Finishing Lantai Kayu Menggunakan Cat Water Based
- Finishing Lantai Kayu Kelapa dengan Biovarnish untuk Tampilan Eksotis